Beasiswa Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau

  • VN:F [1.9.22_1171]
    Rating: 3.6/5 (7 votes cast)

Provinsi Kepulauan RiauPERSYARATAN PENGAJUAN PROPOSAL BANTUAN BIAYA PENDIDIKAN UNTUK MAHASISWA YANG BERPRESTASI DAN MAHASISWA YANG TIDAK MAMPU
GELOMBANG I (SEMESTER GENAP)
TAHUN ANGGARAN 2013

Persyaratan umum :

  1. Bantuan Biaya Pendidikan terdiri dari dua kategori :
    1. Bantuan Biaya Pendidikan untuk mahasiswa yang berprestasi.
    2. Bantuan Biaya Pendidikan untuk mahasiswa yang tidak mampu.
  2. Permohonan bantuan biaya pendidikan dibuat dalam bentuk proposal dan dijilid rapi yang ditujukan kepada Gubernur Provinsi Kepulauan Riau melalui Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau dengan menyebutkan jalur yang dipilih.
  3. Proposal bantuan biaya pendidikan diajukan atas nama pribadi bukan atas nama organisasi.
  4. Melampirkan fotocopy Kartu Tanda Mahasiswa yang masih berlaku.
  5. Melampirkan fotocopy Kartu Keluarga (Provinsi Kepulauan Riau).
  6. Melampirkan fotocopy Kartu Tanda Penduduk (Provinsi Kepulauan Riau).
  7. Melampirkan surat keterangan aktif kuliah dari Perguruan Tinggi Tahun 2013 (Asli atau dilegalisir).
  8. Melampirkan fotocopy Kartu Hasil Studi (KHS)/Transkip Nilai Semester Ganjil Tahun 2013 yang dilegalisir oleh pejabat yang berwenang dilingkungan perguruan tinggi mahasiswa yang bersangkutan.
  9. Melampirkan fotocopy slip setoran pembayaran uang semester Tahun 2013
  10. Melampirkan surat pernyataan tidak sedang menerima bantuan dana pendidikan dari APBD Provinsi Kepulauan Riau dan APBD Pemerintah Kabupaten/Kota se-Provinsi Kepulauan Riau Tahun 2013 yang diberi materai Rp. 6.000,- (formulir dapat didownload di www.disdik.kepriprov.go.id atau www.disdik-kepri.com).
  11. Setiap proposal yang sudah masuk menjadi milik tim seleksi dan tidak bisa ditarik kembali.

For more information, please visit official website: www.disdik-kepri.com.

Disclaimer: Every effort has been made to ensure the above information is current and correct. However, applicants should contact the appropriate administering body before making an application, as details do change frequently.

11 comments on “Beasiswa Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau

  1. ASSALAMUALAIKUM,,,
    saya dari pekanbaru riau,lulusan sekolah menengah analis kesehatan.saya sangat berminat dan mewujudkan cita2 sebagai dokter.tp saya tidak punya cukup biaya.saya bukan tipe yang pintar,tp mw berusaha!
    jika ada kesempatan saya ditahun ini,saya akan sangat bersyukur,,
    apa bisa membantu saya?

  2. bagaimana jika yang mendaftar bukan mahasiswa dari kepri tapi riau?dan juga tidak berada di riau ( kuliahnya )????

  3. Aduh lagi-lagi berprestasi dan kurang mampu….

    harusnya free donk bebas :)

    saya tidak berprestasi dan kurang mampu tapi standard ): tapi pengen bea juga :D

  4. Assalamuallaikum,, saya mahasiswi dari padang lulusan akademi farmasi, saya berminat menyambung kuliah saya ke jenjang apoteker ϑαņ ingin sekali mewujudkan cita2 saya Ɣªᵑǧ sebenarnya dari dulu ingin menjadi seorang dokter, tapi karna faktor biaya Ɣªᵑǧ tidak mendukung jd saat ini saya bekerja di rumah sakit dulu ϑαņ menabung tuk biaya pendidikan.Saya cukup pintar ϑαņ berkemauan keras untuk belajar ϑαņ menjadi sukses. Bisakah saya mewujudkannya tahun ini, mohon bantuan ϑαņ petunjuknya??

  5. saya mahasiswa pontianak
    jurusan perikanan dan kelautan S1
    darikec. Midai kab. Natuna
    kepulauan kepri
    taun ini saya penelitian skiripsi
    dengan judul ( pengaruh ekstrak daun tembakau terhadap kualitas
    perairan dan biota perairan.
    dan saya memerlukan biaya penelitian sekitar 5 jutaan.
    apakah saya boleh mengajukan propasal bantuan penelitian kepada pemerintah Kepri
    saya mohon dengan kerendahan hati dan kebijaksanaan Bapak atau Ibuk demi meringankan beban orang tua saya. wassalam…….

  6. Assalamu’alaikum. Saya dari Jawa barat, Mahasiswa d3 Kebidanan semester VI, Alhamdulillah IPK > 3,5. Rasanya ingin sekali mendapat beasiswa Provinsi seperti ini. Sayangnya saya bukan Prov. KEPRI :(

Comments

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>