Beasiswa PPA & BBM - Universitas Sanata Dharma

  • VN:F [1.9.22_1171]
    Rating: 5.0/5 (1 vote cast)


Universitas Sanata Dharma YogyakartaTELAH DIBUKA PENDAFTARAN UNTUK MEMPEROLEH BEASISWA PENINGKATAN PRESTASI AKADEMIK DAN BEASISWA BANTUAN BELAJAR MAHASISWA DARI KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN, KOPERTIS WILAYAH V DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA UNTUK PERIODE TAHUN 2013.

(A) PERSYARATAN UMUM YANG HARUS DIPENUHI OLEH MAHASISWA YANG INGIN MENGAJUKAN BEASISWA INI ADALAH SEBAGAI BERIKUT:

  1. Masih aktif kuliah maksimal sampai dengan bulan Desember 2013 (belum dinyatakan lulus)
  2. Saat pendaftaran berada minimal pada semester II dan maksimal pada semester VIII.
  3. Melengkapi persyaratan administrasi, yaitu:
    • Fotokopi Kartu Tanda Mahasiswa (KTM).
    • Fotokopi Kartu Rencana Studi (KRS).
    • Fotokopi rekening listrik bulan terakhir dan atau bukti pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dari orang tua/walinya.
    • Pas photo berwarna ukuran 3 x 4.
    • Surat Pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain di lingkungan Kemdikbud yang diketahui oleh Pimpinan Perguruan Tinggi Bidang Kemahasiswaan.
    • Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
    • Rekomendasi dari pimpinan Fakultas/Jurusan.


(B) PERSYARATAN KHUSUS BAGI PARA PENDAFTAR

  1. Surat keterangan tidak mampu atau layak mendapat bantuan yang dikeluarkan oleh Lurah/Kepala Desa (khusus untuk pendaftar BBM)
  2. Fotokopi transkrip nilai dengan Indeks Prestasi Kumulatif paling rendah 3,0 untuk PPA dan 2,50 untuk BBM yang disahkan oleh pimpin perguruan tinggi.
  3. Surat keterangan penghasilan orang tua/wali pemohon yang disahkan oleh pihak yang berwenang (bagi pegawai negeri/swasta/ABRI/POLRI disahkan oleh Bagian Keuangan, dan yang bukan pegawai negeri/swasta/ABRI/POLRI disahkan oleh Lurah/Kepala Desa).
  4. Fotokopi piagam atau bukti prestasi lainnya (ko-kurikuler dan atau ekstra kurikuler) yang diselenggarakan oleh Kemdikbud dan atau organisasi lain baik pada tingkat nasional, regional, maupun internasional
  5. Fotokopi buku rekening bank atas nama pendaftar beasiswa, yang telah dilegalisir Bank Penerbit.
  6. Mengisi file isian beasiswa PPA/BBM dan memberikan nama file berupa NIM pendaftar beasiswa.

(C) Penyerahan berkas pendaftaran ke Sekretariat WR III, Gedung Pusat Lt. 2, Kampus Mrican dan pengiriman file isian ke email (mharyono@mail.usd.ac.id) paling lambat tanggal 20 Maret 2012.

Demikian pengumuman ini, semoga bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Yogyakarta, 5 Maret 2013
Wakil Rektor III USD,
Dr. C. Kuntoro Adi, S.J., M.A., M.Sc., Ph.D

Silahkan unduh blangko / formulir dan file di http://www.usd.ac.id:

  1. Formulir Pendaftaran PPA
  2. Formulir Pendaftaran BBM
  3. Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua / Wali (Bukan Pegawai Negeri / ABRI / POLRI / Pensiunan)
  4. Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua / Wali (Pegawai Negeri / ABRI / POLRI / Pensiunan)
  5. Surat Pernyataan Tidak Sebagai Penerima Beasiswa Lain.
  6. File isian BBM
  7. File isian PPA


2 comments on “Beasiswa PPA & BBM - Universitas Sanata Dharma

Comments

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>