BEASISWA MAHASISWA SEKOLAH VOKASI
Universitas Gadjah Mada
Jenis Beasiswa
- Beasiswa mahasiswa tidak mampu dengan nilai yang baik. Untuk mahasiswa tidak mampu dengan IPK minimal 3.00
- Beasiswa mahasiswa tidak mampu namun bersemangat kuliah. Untuk mahasiswa tidak mampu dengan IP semester yang selalu mengalami peningkatan (IPK minimal 2.50)
- Beasiswa mahasiswa aktifis organisasi kemahasiswaan. Untuk mahasiswa yang aktif dalam kepanitiaan/organisasi kemahasiswaan
- Beasiswa mahasiswa berprestasi. Untuk mahasiswa yang berprestasi dalam perlombaan/kejuaraan (Keterampilan, Sains, Olah Raga atau Seni)
Sumber Beasiswa
- BTN - 4 mahasiswa @ Rp. 500.000/bulan untuk 1 semester. Untuk jenis beasiswa nomor 3
- BRI - 60 mahasiswa @ Rp.400.000/bulan untuk 2 semester. Untuk jenis beasiswa nomor 1
- SV - 41 mahasiswa @ Rp.400.000/bulan untuk 2 semester. Untuk jenis beasiswa nomor 2 (13 orang). Untuk jenis beasiswa nomor 3 (12 orang). Untuk jenis beasiswa nomor 4 (16 orang)
Pendaftaran
- Mengambil formulir pendaftaran beasiswa di sekretariat program studi masing-masing
- Mengumpulkan dokumen persyaratan umum dan khusus (sesuai dengan jenis beasiswa yang dipilih) ke sekretariat program studi masing-masing
- Pengumpulan dilakukan paling lambat 12 April 2013
Dokumen Persyaratan
1. Persyaratan umum (wajib untuk semua jenis beasiswa)
- Formulir pendaftaran
- Transkrip nilai
- Fotokopi sertifikat PPSMB
- Surat pernyataan kelakuan baik dan bebas narkoba, disertai materai
- Fotokopi KTP
2. Persyaratan khusus (tergantung jenis beasiswa yang diambil)
a. Tidak mampu
- Surat Keterangan Tidak Mampu dari tempat tinggal, disahkan hingga kecamatan
- Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua, disahkan oleh bendaharawan/pejabat berwenang
- Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
- Surat Pernyataan (termasuk dalam formulir), disertai materai
b. Tidak mampu namun bersemangat kuliah
- Sama dengan poin nomor 2.a, ditambah dengan KHS setiap semester (nilai IPK selalu meningkat)
c. Aktif Kemahasiswaan
- Surat Keterangan dari organisasi/kepanitiaan yang menaungi, disahkan oleh Ketua Organisasi/Ketua Panitia dan Pembina/Kaprodi
d. Mahasiswa Berprestasi
- Fotokopi piagam perlombaan/kejuaraan
For more information, please visit official website: dme.ugm.ac.id.
- Beasiswa BUMN Peduli - Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Beasiswa Supersemar - Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Beasiswa BNI - Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Beasiswa Bakti BCA - Universitas Gadjah Mada
- Beasiswa Triputra - Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Beasiswa Yayasan Toyota Astra (YTA), Universitas Gadjah Mada (UGM), Indonesia
- Beasiswa Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (KAGAMA)
- Beasiswa Tenaris - Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Van Deventer-Maas Stichting (VDMS) Scholarship - Universitas Gadjah Mada (UGM)
- Sciences Po Student Exchange Program - Universitas Gadjah Mada
assalamuaikum,wr wb….
aku ingin lanjut kuliah S1 teknik elektro, aku lulusan D3 dari PNUP ,bisa daftar beasiswa yang ini gak ???/