Beasiswa S2 Pengawas Sekolah / Guru di UI & UGM, Kementerian Pendidikan Nasional

  • VN:F [1.9.22_1171]
    Rating: 5.0/5 (1 vote cast)


Beasiswa Peningkatan Kualifikasi S2 Bagi Pengawas Sekolah / Guru yang Diproyeksikan menjadi Pengawas Sekolah

Beasiswa Peningkatan Kualifikasi S2 diberikan kepada Pengawas Sekolah dan atau guru/kepala sekolah yang diproyeksikan menjadi pengawas sekolah pada jenjang pendidikan menengah (SMA/SMK/SMALB) untuk meningkatkan kualifikasi akademiknya.

A. Kriteria Calon Peserta
Kriteria untuk mengikuti proses seleksi administrasi adalah sebagai berikut:
1. Pengawas atau calon pengawas (guru atau kepala sekolah yang akan diproyeksikan menjadi pengawas sekolah) sekolah/madrasah pendidikan menengah berstatus PNS, dibuktikan dengan fotocopy SK pengangkatan terakhir;
2. Berusia maksimal 50 tahun pada bulan Juni 2011, sedangkan bagi calon pengawas berusia maksimal 48 tahun, dibuktikan dengan fotocopy KTP/SIM;
3. Memiliki jiwa kepemimpinan
4. Sehat Jasmani dan Rohani, dibuktikan dengan Surat Keterangan Dokter.

B. Persyaratan Calon Peserta
Syarat-syarat untuk mengikuti proses seleksi administrasi adalah sebagai berikut:
1. Mengisi formulir pendaftaran beasiswa seperti pada lampiran 2.
2. Memiliki kualifikasi akademik S1 semua jurusan, dibuktikan dengan fotocopy ijasah yang telah dilegalisir oleh instansi yang berwenang,
3. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75 dibuktikan transkrip nilai yang sudah dilegalisir,
4. Lulus S1 dari Universitas Negeri/Swasta yang terakreditasi minimal B, dibuktikan dengan surat keterangan dari lembaga yang bersangkutan,
5. Memiliki score TOEFL minimal 450, dibuktikan dengan sertifikat dari lembaga penyelenggara yang terakreditasi,
6. Surat ijin mengikuti proses seleksi calon penerima beasiswa peningkatan kualifikasi S2 bagi pengawas/ guru calon pengawas dari Dinas Pendidikan kabupaten/kota setempat.


Semua persyaratan di atas dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan diterima oleh Dit. P2TK Dikmen selambat-lambatnya 17 Juni 2011. Mohon dikirimkan ke Panitia Seleksi Beasiswa Peningkatan Kualifikasi S2 dengan alamat:

Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Menengah,
Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah
Komplek Kemendiknas Gd. D Lt. 12 Jl. Jend. Sudirman Pintu 1 Senayan Jakarta 10270
Atau dikirim melalui e-mail dalam bentuk .pdf ke alamat programptkdikmen@yahoo.co.id.
021 – 57974108 (jam kerja)

Berdasarkan dokumen aplikasi peserta, Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Menengah akan melakukan seleksi administrasi. Peserta yang lolos seleksi administrasi akan diundang untuk mengikuti seleksi tertulis di Lembaga Penyelenggara Program S2 (UI dan UGM) sesuai jadwal terlampir. Penentuan tempat peserta melaksanakan studi menjadi wewenang Direktorat Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Menengah.

Syarat-syarat untuk mengikuti proses seleksi tertulis adalah sebagai berikut:
1. Lolos seleksi administrasi yang dilaksanakan oleh Dit. P2TK Dikmen.
2. Mendapat undangan mengikuti seleksi tertulis dari Direktur Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Pendidikan Menengah.
3. Membawa Surat Tugas mengikuti seleksi tertulis dari Dinas Pendidikan kabupaten/kota setempat.

Syarat-syarat untuk mengikuti proses perkuliahan peningkatan kualifikasi S2 di UI dan UGM adalah sebagai berikut:
1. Lolos seleksi tertulis (Tes Potensi Akademik/TPA, tes Bahasa Inggris dan wawancara) yang diselenggarakan oleh lembaga penyelenggara program S2 (UI dan UGM) yang dibuktikan dengan SK Kelulusan.
2. Menyerahkan Surat Tugas/Ijin Belajar dari Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota setempat disyahkan oleh Badan Kepegawaian Daerah atau sesuai dengan ketentuan peraturan kepegawaian yang berlaku.
3. Menyerahkan Surat Pernyataan bersedia mengikuti perkuliahan program S2 kepada lembaga penyelenggara program S2 (UI atau UGM).
4. Melengkapi semua persyaratan yang diminta oleh lembaga penyelenggara program S2.

For more information, please visit official website: www.kemdiknas.go.id.


10 comments on “Beasiswa S2 Pengawas Sekolah / Guru di UI & UGM, Kementerian Pendidikan Nasional

Comments

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>